Cara Menanam Bunga Matahari yang Benar dari Biji
Baturajaradio.com - Bunga matahari merupakan salah satu tanaman yang mudah ditanam dari biji. Namun meski terbilang mudah, cara menanam bunga matahari yang benar tetap perlu diperhatikan.
Dikutip dari laman GardenersWorld, untuk menanam bunga matahari diperlukan tempat yang cerah, tanah yang baik, dan pupuk sebelum atau setelah menanam.
Kemudian perhatikan juga waktu penyiraman yang tepat agar bunga matahari dapat tumbuh dengan subur dan tinggi. Bunga matahari sendiri bisa tumbuh dengan tinggi 50 cm hingga 3 meter.
Cara Menanam Bunga Matahari yang Benar
Cara menanam bunga matahari cukup mudah dan dapat berbunga dengan waktu yang cepat, yakni sekitar 2-3 bulan.
Namun hal tersebut bergantung juga pada cara menanamnya, kondisi tanah, iklim, dan pengaruh curah hujan.
Berikut langkah-langkah menanam bunga matahari yang benar dari biji.
1. Memilih biji yang baik
Hal yang sangat penting dalam menanam bunga matahari adalah memilih benih atau bibit yang baik agar mendapatkan hasil yang maksimal.
Pilihlah biji atau benih yang berbentuk besar dan kondisinya tidak rusak atau cacat.
2. Persiapkan media tanam
Pada umumnya bunga matahari dapat tumbuh di berbagai kondisi tanah asal terdapat sinar matahari dan mendapatkan air yang cukup.
Dalam proses penyemaian, Anda dapat menggunakan tanah yang subur serta gembur yang mampu mengikat air dengan baik tanpa perlu pupuk.
Media tanam untuk bunga matahari bisa di tanah dalam pot atau langsung ke tanah di taman atau kebun tanpa proses penyemaian terlebih dahulu.
3. Proses penanaman
Cara menanam bunga matahari yang benar selanjutnya adalah menanam bibit bunga dengan cara menekan benih yang lebih runcing menghadap ke bawah.
Sementara bagian yang tidak runcing di bagian atas. lalu basahi dengan air, sisakan sedikit bagian dari bibit yang terlihat tidak runcing.
4. Jarak menanam biji
Saat menanam biji, pastikan ada jarak antara satu biji dan biji lainnya sekitar 45 cm. Hal ini perlu dilakukan agar tanaman dapat tumbuh dengan baik.
Apabila menanam di dalam pot, tutupi pot dengan kantong plastik bening dan letakkan di tempat yang sejuk tetapi terang.
5. Penyiraman dan perawatan
Untuk penyiraman dapat Anda lakukan selama dua kali pada pagi dan sore setiap harinya. Setelah tanaman berusia sekitar satu bulan, Anda dapat menambahkan pupuk kandang atau pupuk NKP.
Jika tanaman sudah tinggi atau melebihi 1 meter, Anda dapat menggunakan batang bambu untuk membantu menopang batang tanaman.
Biasanya di usia sekitar tiga bulan akan muncul tunas. Apabila tunas diperkirakan kurang bagus atau tidak sempurna, Anda dapat memangkasnya sebagai salah satu bagian dari perawatan rutin.
Itulah cara menanam bunga matahari yang benar dari biji. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!
(https://www.cnnindonesia.com/gaya-hidup/20231024095150-282-1015095/cara-menanam-bunga-matahari-yang-benar-dari-biji)
Tidak ada komentar