Nenek Rohaya Tutup Usia, Perjalanan Cinta Beda Usia Berakhir Duka
Baturaja Radio.com - Kabar duka menyelimuti Slamet (22) dan Nenek Rohaya (77), pasangan perbedaan usia yang sempat menjadi sorotan publik.
Nenek Rohaya, dikabarkan tutup usia di umur 77 tahun di Desa Karang Endah, Kecamatan Lengkiti, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Rabu (06/09/23).
Informasi tersebut, disampaikan oleh Amzal, Sekretaris Desa Karang Endah, Kecamatan Lengkiti, Kabupaten OKU.
“Kita berduka cita atas kepergian nek Rohaya yang meninggal dunia pada jam 11.30 WIB hari Rabu, 6 September 2023,” ungkap Amzal.
Amzal menambahkan bahwa kematian Rohaya diduga akibat penyakit yang sudah lama dideritanya.
“Biasa sakit orang tua,” singkatnya.
Diketahui sebelumnya, Slamet dan Rohaya memulai perjalanan rumah tangga mereka pada tahun 2017, yang mencuri perhatian banyak orang karena perbedaan usia mereka yang mencapai 55 tahun.
Meskipun perbedaan usia yang signifikan, Slamet dan Rohaya selalu menjalani hidup mereka dengan bahagia. Mereka tinggal dalam sebuah gubuk sederhana di Desa Karang Endah.
Slamet pernah menyatakan keinginannya untuk memiliki anak bersama Rohaya. Namun, hingga saat ini, harapan tersebut belum terwujud. (Fiq)
https://www.ogannews.co.id/berita-utama/nenek-rohaya-tutup-usia-perjalanan-cinta-beda-usia-berakhir-duka/
Tidak ada komentar