Pasang Iklan Berbayar Disini

Pasang Iklan Berbayar Disini

Ruko 4 Lantai Terbakar, Diduga Korsleting Listrik

 




Baturaja Radio.com - Menjelang magrib, sekira pukul 18:25 WIB suasana jalan Akmal pasar atas mendadak heboh. Pasalnya salah satu ruko di jalan tersebut terbakar yang membuat warga dan pengguna jalan berhenti untuk melihat kejadian, Rabu (1/2/2023).

Dari pantauan portal ini diketahui kebakaran terjadi di lantai 4 Toko Andi plastik milik Andi Susanto. Dikatakan Dewi Susanto, yang merupakan adik dari pemilik toko, pertama kali yang melihat api dilantai atas adalah salah satu karyawannya yang mondar mandir mengambil barang di lantai atas.

“Karyawan saya yang melihat langsung berteriak ada api di gudang lantai 4, dilihat dari luar toko warga sudah ramai melihat api sudah membesar di sertai asap hitam,” ucapnya.

Tak berselang lama 4 unit mobil pemadam kebakaran milik pemerintah Kabupaten OKU tiba untuk memadamkan api yang berasal dari atas gedung. Saat di bincangi, Kapolsek Baturaja Timur AKP Hamid yang berada di lokasi mengatakan api langsung di padamkan oleh Dinas Pemadam Kebakaran.

“Ada 4 kendaraan pemadam kebakaran langsung datang dan memadamkan api di lantai atas. Api baru bisa di padamkan setelah petugas berjibaku 15 menit dari kejadian awal,” ucap Kapolsek.

Dijelaskan AKP Hamid, lantai 4 yang terbakar adalah lokasi tempat penyimpanan barang yang dijadikan gudang oleh pemiliki toko. Dari hasil penyelidikan di dalam diduga api berasal dari korsleting listrik yang menyambar barang toko yang rata rata berasal dari plastik.

“Dalam peristiwa ini tidak ada korban luka atau pun korban jiwa. Hanya kerugian material saja. Dan di taksir kerugian mencapai ratusan juta rupiah,” pungkas AKP Hamid. (HRS)

harianrakyat.co.id/ruko-4-lantai-terbakar-diduga-korsleting-listrik

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.