Ongol-ongol nanas
Baturaja Radio.com- Indonesia dikenal dengan kekayaan kulinernya, termasuk salah satunya jajanan pasar yang didominasi dengan makanan tradisional. Jajanan pasar banyak digemari karena rasanya yang enak dan harganya yang murah.
Selain dijadikan sebagai salah satu camilan sehari-hari, jajanan pasar juga sering muncul di acara-acara tertentu, seperti hajatan. Sangat mudah menemukan penjual jajanan pasar yang menyediakan berbagai macam pilihan kue dengan berbagai varian rasa.
Bagi kamu yang malas untuk membelinya di luar dengan berbagai alasan, kamu bisa lho membuat sendiri jajanan pasar ini. Nggak perlu yang terlalu ribet deh, kamu bisa membuat jajanan pasar yang super sederhana.
Bahan-bahan:
- 1/2 biji buah nanas, potong kasar
- 150 ml air
- 150 gr tepung sagu tani
- 150 gr gula pasir (sesuai selera)
- 50 gr bihun cap jagung (rendam sampai kembang, lalu gunting-gunting kasar saja)
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt vanila
- 3 tetes pewarna kuning
- Toping kelapa parut dan 1/2 sdt garam dan kukus 10 menit.
Cara membuat:
1. Blender nanas dan air (ambil 500 ml saja), lalu masukkan gula aduk sampai gula larut
2. Setelah itu masukkan tepung sagu, vanila dan garamnya, aduk sampai rata dan adonan kilat. Terakhir masukkan bihunnya, aduk asal rata
3. Panaskan kukusan, olesi loyang dengan minyak. Lalu tuang adonan ke loyang dan kukus selama 30 menit
4. Setelah dingin baru dipotong-potong, taburi dengan kelapa.(briliofood.net)
Tidak ada komentar