Mengerikan, Rel Kereta Api di Desa Peninjauan OKU Dipenuhi Potongan Tubuh Belasan Ekor Kerbau
baturajaradio.com - Sedikitnya sebelas ekor kerbau mati setelah ditabrak Kereta Api Babaranjang di Desa Peninjauan, Kabupaten OKU Sumsel. Diduga kuatnya benturan, belasan kerbau mati dengan kondisi tubuh yang terkoyak dan berceceran di rel kereta api. Kondisi ini membutuhkan penanganan segera karena selain mengganggu perjalanan kereta, bangkai kerbau akan menimbulkan aroma busuk.
Informasi yang berhasil dihimpun melalui Kepala Desa Desa Peninjauan, Kecamatan Peninjauan Kabupaten OKU, kejadian itu terjadi sekitar pukul 14:50 WIB melibatkan Kereta Api Babaranjang CC 2018346, Selasa (23/3/2021).
"Ya benar kejadiannya kemarin ada sebelas ekor kerbau yang ditabrak KA Babaranjang," ujar Novi Taruna, Kades Peninjauan saat dikonfirmasi Rabu (24/3/2021). Dijelaskan Novi kerbau itu milik warga yang memang diliarkan. Diketahui kebanyakan warga di Kecamatan Peninjauan berternak kerbau dengan cara melepas liarkan hewan peliharaanya. 'Kalau kerugianya ditaksir ratusan juta, informasinya kerbau itu milik warga Desa Bunglai," ujarnya.
Novi mengaku telah sering mengimbau warga untuk mengkandangkan hewan peliharaan sesuai peraturan daerah tentang hewan ternak.
Sumber Artikel:: https://sumsel.inews.id/berita/mengerikan-rel-kereta-api-di-oku-dipenuhi-potongan-tubuh-belasan-ekor-kerbau/2.
Tidak ada komentar