Jelang Para Asian Games 2018, Sandiaga Sebut DKI Punya Banyak PR
Baturajaradio.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menyebut masih banyak pekerjaan rumah (PR) DKI Jakarta yang belum terselesaikan jelang Asian Para Games 2018. PR utama, kata Sandi, terkait dengan fasilitas publik yang belum ramah penyandang disabilitas.
"Banyak PR-nya menuju Asian Para Games 2018, banyak fasilitas publik yang akan digunakan untuk Asian Para Games 2018 ini yang belum ramah kaum difabel," kata Sandi di kawasan Kota Tua, Jakarta Barat, Sabtu (23/12/2017).
Karena itu, Sandiaga akan mengevaluasi fasilitas publik di DKI. Pemprov ditegaskan Sandiaga ingin memastikan setiap sarana fasilitas publik, khususnya untuk Asian Para Games 2018 ramah penyandang disabilitas.
"Sarana transportasi, sarana fasilitas publik yang lainnya, venue-venuenya, semua friendly, ramah terhadap teman-teman kaum difabel," ujarnya.
Menurut Sandiaga, gelaran yang akan dilangsungkan pada pada 6-13 Oktober 2018 mendatang merupakan kesempatan bagi Pemprov DKI untuk memastikan kesetaraan akses untuk warga disabilitas. Sebab, saat ini, masih banyak catatan terkait kurangnya kesetaraan akses bagi warga disabilitas di Jakarta.
"Saya melihat bahwa Asian Para Games ini adalah momentum kita untuk meningkatkan akses aksebilitas, untuk akses khususnya untuk teman-teman difabel ini sehingga kita akan naik kelas dan bisa dianggap sebagai kota yang ramah kaum difabel," terangnya.
Gelaran Asian Para Games 2018 rencananya akan diikuti 4.000 atlet difabel. Ada 18 cabang olahraga yang akan dipertandingkan di Asian Para Games 2018.
(https://news.detik.com)
Tidak ada komentar