Saipul Jamil Tak Pernah Setuju dengan Aksi Suap Kakaknya
Baturaja Radio - Saipul Jamil mengungkap kronologi aksi suap yang dilakukan kakaknya,
Samsul Hidayatullah, kepada panitera Pengadilan Negeri Jakarta Utara,
Rohadi. Dalam sidang yang berlangsung di Pengadilan Negeri Jakarta
Pusat, Saipul Jamil menyebut aksi suap tersebut dilatarbelakangi oleh
inisiatif pribadi Samsul.
"Saya sebenarnya juga tidak setuju dengan perbuatan kakak saya. Jadi
kalau kakak saya melakukan, itu atas inisiatif dia sendiri," kata Saipul
Jamil di hadapan Majelis Hakim (12/7/2017).
Dalam kesempatan yang sama, Saipul Jamil juga menyebut sang kakak
sempat mendapat panggilan telepon yang dari seseorang yang mengaku oknum
polisi. Lewat sambungan telepon, oknum tersebut menawarkan klausul
pembebasan Saipul Jamil yang ditukar dengan sejumlah uang. Hal inilah
yang menurut Saipul Jamil berhasil mempengaruhi kakaknya untuk melakukan
suap.
Kendati berdalih tidak pernah meminta Samsul Hidayatullah untuk
melakukan suap, Saipul Jamil pada akhirnya tetap membela sang kakak.
Menurut Saipul Jamil, langkah yang diambil Samsul merupakan wujud
kepeduliannya selaku keluarga dan manajer.
Sidang lanjutan perkara suap yang menyeret nama Saipul Jamil di
Pengadilan Negeri Jakarta Pusat saat ini masih berlangsung. Usai Majelis
Hakim dan Jaksa Penuntut Umum memeriksa saksi ahli yang dihadirkan,
kini giliran Saipul Jamil yang dicecar pertanyaan oleh hakim dan jaksa.(http://celebrity.okezone.com)
Tidak ada komentar