“Status Galau” Single Terbaru Fania Nada
Artis : Fania Nada
Single : “Status Galau”
Ciptaan : Endang Raes
Label : Big Indie NAGASWARA
Baturaja Radio - “Aku Jadi Sedih, pengen nangis lagi, cinta diputusin lagi, gara gara apa? Gak jelas kenapa? Padahal aku gak salah. Dia gaet cewek baru, ternyata dia temenku, gak habis pikir kok bisa ? Aku gak nyangka kau pendusta, sampai hati, kau jadikan aku Status Galau..menderita…sakit hati…siang malau ku risau, “
Di atas merupakan petikan lirik lagu “Status Galau” yang dibawakan oleh wanita cantik yang terhitung 29 September 2015 ini telah bergabung dibawah bendera NAGASWARA. Tak tanggung - tanggung pencipta lagu Kondang seperti Endang Raes memberikan lagu ciptaanya untuk dibawakan oleh Fania Nada.
Lagu “Status Galau” bercerita tentang perempuan yang di khianati oleh pasangannya. Sang pacar menggaet cewek baru, yang juga temannya. Bahkan sampai ia diputusin. Gak habis pikir, menderita dan sakit hati bercampur aduk menjadi satu.
Fania Nada mengatakan bahwa konsep lagu ini dari segi musiknya bernuansa hause musik dangdut, dengan tema lagu yang unik dan menggelitik. Syair lagunya juga mudah di cerna dengan musik yang enak untuk bergoyang.
Penyanyi Dangdut Fania Nada sebelum bergabung dengan NAGASWARA sempet menelurkan sebuah single (2013) dan mini album “Demam Goyang” pada tahun 2014. Keputusannya kembali ke dunia musik dangdut dikarenakan tangan dingin pencipta lagu Endang Raes.
“Setelah bertemu Kang Endang Raes dan ditawarin lagu “Status Galau” membuat aku terpikat kembali untuk bernyanyi. Apalagi kang Endang Raes merupakan pencipta lagu yang sangat produktif untuk artis-artis NAGASWARA. “ Ucap Fania antusias.
Kembalinya Fania Nada lewat single “Status Galau” ke jalur dangdut tidak serta merta begitu saja. Tapi gadis yang mengidolakan Rita Sugiarto ini, mencoba tampil dengan goyangan menggunakan tongkat. Sehingga Goyangannya ia sebut dengan Goyang Tongkat.
“Semoga lewat lagu ini, penikmat musik dangdut Tanah Air semakin menyukai musik asli rakyat Indonesia. Dan tentunya kehadiranku bisa diterima serta turut memetik sukses berkarir untuk musik Indonesia.
Tidak ada komentar