Pasang Iklan Berbayar Disini

Pasang Iklan Berbayar Disini

Seruit Khas Lampung

Baturaja Radio - Pertama kita akan menyiapkan berbagai bahan untuk pembuatan makanan khas ini yaitu bahan dasar seruit dan juga bumbu halus untuk sambal yang digunakan. Selengkapnya mengenai bahan-bahan tersebut sebagai berikut!

Bahan Dasar

- 500 gr ikan patin (atau bisa dengan ikan mas)
- 1/2 sdt garam
- 1 buah jeruk nipis
Bahan Sambal

- 1 bungkus terasi udang
- 50 gr cabe keriting
- 100 gr tomat ceri
- 3 butir bawang merah
- garam secukupnya
- tempoyak (duren fermentasi)
- 1 buah mangga, iris-iris sekecil mungkin
- 1 buah jeruk nipis, peras airnya

Cara Membuat Resep Seruit Khas Lampung

Berikut silahkan langsung dipraktekkan di rumah bagaimana cara membuat dan menyiapkan masakan seruit ini. Jangan lupa bumbu dan bahan yang saya sebutkan di atas disiapkan terlebih dahulu sebelum memulainya. Yang pertama akan kita buah adalah sambal, yuk langsung kita mulai.

Untuk sambal, panggang semua bahan kecuali garam, tempoyak, mangga dan jeruk nipis. Setelah matang, haluskan, masukkan garam, tempoyak, potongan mangga dan air perasan jeruk nipis. Kemudian bersihkan ikan patin, potong-potong dalam ukuran kecil.

Campurkan potongan ikan dengan sambal, remas-remas dengan tangan hingga lumat dan rata. Sajian siap dihidangkan.
Sumber : masakan-khas-daerah.blogspot.com

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.