Pasang Iklan Berbayar Disini

Pasang Iklan Berbayar Disini

Menjauhkan Stres Pekerjaan Ketika Berlibur

Baturaja Radio - Liburan panjang sudah menanti. Membereskan peralatan kantor dan berkas-berkas pekerjaan adalah ritual wajib yang harus dilakukan sebelum berangkat liburan. Tapi kadang, bos dan teman bisnis sering menggangu Anda dengan mengingatkan urusan-urusan pekerjaan.

Nah, mau tahu caranya agar liburan tetap asyik dan tidak diganggu oleh urusan pekerjaan? Simak tips berikut ini :

Merencanakan Liburan Dengan Cermat 

Sebelum pergi berlibur, pastikan urusan pekerjaan Anda sudah beres. Sebelum pergi, rekam pesan suara untuk menjawab semua e-mail yang masuk selama liburan secara otomatis. Dengan begitu, Anda tidak perlu khawatir soal pekerjaan.

Membuat Zona Larangan Kontak 

Buat semua orang tahu jika Anda tidak bisa menjawab e-mail atau telepon yang masuk dengan cepat dengan notifikasi leave office di e-mail.

Istirahat dari Gadget 

Sibuk main gadget akan membuat liburan tidak berkesan. Matikan atau ubah mode smartphone menjadi mode diam sehingga Anda tidak akan sibuk memeriksa smartphone setiap saat. Jauh dari teknologi selama liburan akan membuat badan terasa lebih segar saat kembali.

Menikmati Liburan 

Menikmati liburan dan menjauhkan semua yang tidak berhubungan dengan liburan Anda akan membuat liburan manjadi lebih berkesan. Buatlah kenangan, seperti foto bersama saat liburan. Hal menyenangkan dari liburan akan membuat Anda kembali bersemangat ketika mulai bekerja.

Pekerjaan memang penting, tapi membawa pekerjaan ketika berlibur tidak akan membuat liburan menyenangkan. Jadi, sudah siap untuk liburan 
Sumber : www.molto.co.id

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.