4 Manfaat Petai Untuk Kesehatan Anda
Baturaja Radio - Bagi para penggemar petai, rasanya tak nikmat bila makan tanpa ditemani petai. Rasanya barangkali akan hambar. Namun bagi mereka yang kurang suka dan bahkan benci dengan aroma petai, petai bisa diibaratkan sebagai bau yang menganggu. Padahal, meskipun baunya sangat menyengat dan mengganggu, petai memiliki banyak manfaat yang tak pernah disadari.
Petai memiliki berbagai kandungan zat bermanfaat. Beberapa diantaranya adalah kandungan gula murni berupa glukosa, fruktosa, dan sukrosa yang sangat bermanfaat bagi kesehatan. Ditambah lagi, petai juga memiliki kandungan serat yang tinggi. Serat memiliki khasiat untuk melancarkan pencernaan anda.
Untuk mengetahui lebih lanjut lagi tentang manfaat petai. Berikut ini kami hadirkan 4 manfaat petai untuk kesehatan:
1.Petai untuk kesehatan kulit
Petai memiliki kandungan protein yang cukup tinggi. Kandungan inilah yang bermanfaat untuk menjaga kesehatan kulit anda agar terlihat selalu awet muda. Jika anda mengkonsumsi petai secara ideal, kulit anda akan terlihat muda dan segar selalu.
2. Petai mampu menambah tenaga
Petai rupanya juga mengandung zat besi. Meskipun tak sebanyak bayam, tapi zat besi ini cukup untuk menambah tenaga anda dalam menjalani aktivitas sehari-hari. Oleh karena itu, bukan tanpa sebab jika para petani di daerah Jawa Barat gemar sekali mengkonsumsi petai setelah lelah bekerja.
3. Petai mampu menambah nafsu makan
Inilah barangkali yang menjadi alasan para penggemar petai jika makan petai terasa hambar. Petai memanglah mengandung kandungan zat yang mampu meningkatkan nafsu makan anda. Maka, jika anda sedang tak bernafsu, cobalah sekali-kali mengkonsumsi petai.
4. Petai mampu meningkatkan IQ
Barangkali manfaat satu ini tak pernah disadari oleh banyak orang. Petai ternyata memiliki kandungan Kalium yang bermanfaat untuk meningkatkan IQ pada otak. Jadi, jika ingin menambah kualitas kecerdasan kognitif anda, anda bisa mengkonsumsi petai
Berikut tadi beberapa paparan tetang 4 manfaat petai untuk kesehatan anda. Kini anda lebih tahu, bahwa petai ternyata bukan hanya memiliki aroma bau, namun juga memiliki berbagai manfaat yang luar biasa.
Sumber : www.cintamela.com
Tidak ada komentar