Pasang Iklan Berbayar Disini

Pasang Iklan Berbayar Disini

Batu Mulia Dari OKU Akan Dipatenkan

Baturaja Radio - Kota Baturaja merupakan penghasil batu mulia yang berkualitas tinggi, yang saat ini banyak peminatnya baik dari dalam daerah Kabupaten OKU bahkan sampai ke luar negeri. Jenis batu yang dihasilkan yang asli dari Kabupaten OKU seperti batu lavender, batu spritus, batu sunkis dan batu jenis lainnya. 

Untuk mempertahankan dan bisa mengakui jenis-jenis batu tersebut sebagai asli dari Kabupaten OKU maka Pemerintah Kabupaten OKU bersame Dinas Perindustrian Perdagangan dan Koperasi UKM Kabupaten OKU berencana akan melakukan sertifikasi setiap jenis batu tersebut. 

Hal ini sebagai upaya untuk melestarikan serta sebagai hak paten bahwa batu tersebut memang berasal dari Kabupaten OKU bukan dari daerah bahkan negara lain. Sekda OKU H marwan Sobrie SE, MM mengatakan pihak pemerintah Kabupaten OKU saat ini masih menyusun rencana sertifikasi. 

Menurut Marwan, Pemkab OKU akan mengupayakan para pengrajin batu akik ini bisa tersentra sehingga batu akik bisa menjadi sentra lokal. Marwan juga ngungkapkan kebanyakan para pengrajin batu akik, mencari batu di Kabupaten OKU dan bahannya di jual ke luar negeri, sehingga pada saat di pamerkan batu tersebut diakui sebagai batu daerah luar bukan dari Kabupaten OKU, makanya di perlukan adanya sertifikasi. Selain itu, Marwan juga berpesan kepada seluruh para pengrajin kalau mau mencari batu jangan sampai merusak lingkungan dan tetap menjaga kelestarian alam.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.