Tips Makeup untuk si Mata Besar
Baturaja Radio - Memiliki mata dengan ukuran yang cukup besar tentu saja menjadi dambaan bagi semua wanita. Karena, wanita bermata besar selalu identik dengan kesan cantik, sempurna dan seksi. Namun, pemilik mata besar tak selamanya bahagia. Mereka cenderung merasa kesulitan saat harus mengaplikasikan makeup ke wajah mereka. Bagaimana tips makeup untuk si mata besar? Berikut ulasan yang dilansir dari Boldsky.
Eyeliner Warna
Perempuan cenderung menggunakan warna-warna aman seperti hitam dan coklat pada eyelinermereka. Padahal, pemilik mata besar akan semakin terlihat cantik jika berani untuk mencoba warna-warna lain pada matanya. Cobalah untuk menggunakan warna-warna terang dan jangan lupa untuk menyamakan warna tersebut dengan busana yang Anda kenakan.
Eyeshadow
Agar si mata besar tetap terlihat cantik dan glamor, cobalah untuk menggunakan eyeshadow dengan warna-warna yang dapat membuat mata Anda bersinar. Padukanlah warna emas dan berikan sedikit sentuhan gliter pada mata Anda agar penampilan terlihat semakin glamor dan menawan.
Bulu Mata Bawah
Jika ingin mata besar Anda terlihat sempurna, maka jangan menggunakan mascara hanya untuk bulu mata bagian atas saja namun aplikasikan juga mascara di bulu mata bagian bawah juga. Karena memulas bulu mata bawah agak sulit, maka sebelumnya cobalah untuk latihan terlebih dahulu agar hasil terlihat sempurna dan tidak berantakan.
Hilangkan Warna Hitam
Mata menjadi salah satu bagian tubuh yang sangat mudah untuk dilihat oleh orang lain. Untuk itu, bagi Anda yang memiliki lingkaran hitam di bawah mata, cobalah untuk menyiasatinya dengan melapiskan bagian hitam tersebut dengan menggunakan concealer. Concealer merupakan salah satu makeup yang mampu menyamarkan warna hitam di mata sehingga mata Anda terlihat lebih cantik dan segar.
Sumber : id.she.yahoo.com
Tidak ada komentar