Pasang Iklan Berbayar Disini

Pasang Iklan Berbayar Disini

Tips Agar Betah Bekerja di Kantor

Baturaja Radio - Tidak sedikit orang mengeluhkan kondisi pekerjaan kantornya. Mulai dari alasan gaji yang kurang, ruang kerja yang sempit, bos yang galak, rekan kerja yang menyebalkan, tugas yang bertumpuk hingga sistem dan jam kerja yang berlebihan dari perjanjian kerja yang tertulis. Hal-hal tersebut membuat seseorang menjadi tidak nyaman bekerja di kantornya. Akibat ketidaknyamanan itu secara tidak langsung akan mempengaruhi semangat produktivitasnya. Prestasi menurun dan jenjang karir terhambat. Ujung-ujungnya, merasa tidak betah dan memilih mengundurkan diri (resign).

Ada beberapa tips yang bisa Anda lakukan untuk mengurangi rasa ketidaknyamanan dan membuat Anda betah bekerja di kantor, yaitu:

1. Idealistis vs Realistis
Banyak orang yang terjebak dalam kesulitan hanya karena konsep pemikirannya yang terlalu idealis. Idealis identik dengan cara berpikir yang kaku, yang selalu mengacu pada kaidah teori yang ideal.

Sah-sah saja bila Anda termasuk orang yang “idealis”. Namun ingat, apa yang ada di depan mata adalah realitanya. Untuk beberapa hal tertentu, rasanya tidak salah bila Anda harus berpikir lebih realistis. Dengan berpikir realistis, maka Anda akan menjadi pribadi yang lebih fleksibel dan mudah menyesuaikan diri.

2. Berpikir terbuka
Kantor umumnya memiliki lebih dari satu orang yang bekerja di dalamnya. Semakin besar perusahaan tempat Anda bekerja, semakin banyak pula tenaga kerja yang dikerahkan untuk bekerja di perusahaan tersebut. Semakin banyak rekan kerja Anda, maka akan semakin banyak pula Anda menemukan perbedaan-perbedaan di dalamnya. Masing-masing orang yang bekerja didalamnya memiliki cara sendiri-sendiri untuk bisa menyelesaikan dan mencapai tujuannya. Masing-masing dari mereka juga punya konsep atau ide dan pandangan tersendiri untuk berproduktivitas di kantor yang sama dengan Anda. Perbedaan-perbedaan seperti itu haruslah dilandasi dengan rasa saling menghormati.

3. Komunikasi yang lancar
Penyebab utama munculnya konflik sesama rekan kerja di kantor disebabkan karena komunikasi yang tidak lancar. Cobalah untuk membangun komunikasi yang baik antar sesama rekan kerja maupun komunikasi dengan atasan Anda. Jangan sungkan-sungkan menyampaikan sesuatu yang ada di hati maupun di pikiran Anda selama itu tujuannya untuk kebaikan bersama.

4. Adaptasi dengan sistem yang sudah ada
Ketika Anda baru pertama kali diterima bekerja di sebuah kantor, maka langkah yang harus segera Anda lakukan adalah beradaptasi dengan sistem kerja yang sudah ada. Jangan coba-coba mengatur ini dan itu. Jangan pula lancang mengubah sistem yang sudah ada

5. Memiliki loyalitas
Loyalitas adalah bagian integritas dari seorang karyawan. Loyalitas juga termasuk bentuk pengorbanan karyawan untuk kemajuan perusahaan tempatnya bekerja. 

6. Inisiatif
Meskipun Anda melakukan tugas berdasarkan perintah dari atasan Anda, tidak ada salahnya bila sekali-kali Anda melakukan pekerjaan yang sekiranya belum sempat diinstruksikan oleh atasan untuk Anda. Ada kalanya seorang atasan lupa tentang apa saja yang harus ia perintahkan kepada bawahannya. Beban berat seorang atasan tentu harus dimaklumi. Oleh sebab itu, tidak ada salahnya bila Anda ikut mengingatkannya atau berinisiatif mengerjakan tugas sebelum atasan Anda memberi perintah.

7. Jangan menunda pekerjaan!
Penyebab pekerjaan yang menumpuk adalah karena Anda sering menunda-nunda untuk menyelesaikannya. Dan itu akan membuat Anda kewalahan. Pekerjaan yang menumpuk akan membuat beban kerja Anda terasa lebih berat. Padahal sesungguhnya volume kerja Anda sama dengan volume kerja rekan kerja Anda lainnya

8. Bersahabatlah!
Rekan kerja merupakan keluarga kedua yang Anda miliki setelah keluarga Anda di rumah. Jalin hubungan yang baik dengan sesama rekan kerja dan atasan 

9. Percantik ruang dan meja kerja
Ruang kerja yang bersih dan meja kerja yang rapi tentu akan membuat siapa saja betah berlama-lama di dalamnya. Bila Anda diberi satu ruangan untuk Anda sendiri, maka Anda bebas untuk menata interiornya
Sumber : informasitips.com

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.