Cara Menanam Wortel di Rumah serta Perawatannya yang Tepat
Baturajaradio.com - Wortel sendiri adalah salah satu jenis sayuran berwarna oranye yang dikenal memiliki sejuta manfaat.
Wortel banyak diminati karena bisa digubah ke dalam berbagai bentuk makanan dan minuman, baik gurih maupun manis.
Dirangkum dari buku Tanaman Obat untuk Penyakit Jantung, Darah Tinggi, dan Kolesterol karya Sudjaswadi Wiryowidagdo, wortel memiliki nama latin Daucus carota.
Wortel merupakan tanaman yang diperkirakan berasal dari Afghanistan, meskipun wortel dikembangkankan oleh Eropa dan Asia barat daya. Kini wortel tersebar ke seluruh dunia
.
Wortel adalah salah satu jenis sayuran akar meskipun ternyata daunnya juga bisa dimakan. Begitu juga dengan warnanya yang familiar dengan oranye, ternyata memiliki warna lain, seperti ungu, merah, bahkan hitam.
Menindaklanjuti semua hal baik tentang wortel, saat ini budidaya wortel menjadi hal yang lumrah untuk dilakukan bahkan di rumah.
Langkah awal yang harus dilakukan sebelum menanam wortel adalah penyemaian benih wortel. Selain menggunakan biji / benih wortel, bisa juga digunakan potongan bagian atas dari wortel yang biasanya terbuang.
Namun, pastikan suhu tanahnya antara 7° hingga 29° Celsius, ya.
Wortel juga umumnya pendek dan memiliki ukuran seperti jari, jadi bisa matang dalam waktu 50 hari saja.
Kalian bisa menanam wortel dari bibit yang ditanam di pembibitan, tetapi metode yang lebih umum yakni dengan menabur benih langsung ke kebun.
Benih yang ditaburkan pada media tanam nantinya akan berkecambah dalam 10 hingga 21 hari.
Dari benih hingga panen biasanya membutuhkan waktu 50 hingga 75 hari.
Selain mudah tumbuh, wortel (Daucus carota) memang menjadi salah satu sayuran yang punya banyak sekali manfaat kesehatan.
Sebelum mencari tahu cara menanam wortel, Moms perlu memahamai bagaimana cara mendapatkan bibit wortel yang unggul.
Pasalnya, bibit unggul ini akan memastikan Moms mendapatkan hasil wortel dengan ukuran yang besar.
Berikut ini beberapa cara mendapatkan bibit wortel terbaik yang bisa Kalian coba:
1. Sediakan media tanam yang cocok untuk menanam wortel.
2. Kalian bisa memilih media yang dibutuhkan seperti tanah, yang bisa dicampur dengan penggunaan tanah merah, pasir halus, dan kompos dengan menggunakan perbandingan yang sama.
3. Kalian juga perlu menyediakan bibit unggul yang mempunyai sifat adaptasi yang sangat baik.
4. Saat memilih bibit wortel, Kalian harus memilih bibit yang ciri-ciri wortelnya memiliki produksi tinggi dan adaptasinya cukup baik. Ia juga harus memiliki bentuk umbi yang bagus dan berwarna cerah.
5. Jika sudah mendapatkan bibit wortel unggul, potong bagian ujung umbi dengan ukuran 1/3 dari ukuran panjang umbi wortel.
6. Kemudian, Kalian juga perlu memangkas bagian daun wortel yang berada di dekat pangkal umbi dan setelah itu Kalian bisa sisakan 10 cm saja.
7. Kalian perlu menyiapkan dahulu pot untuk pembibitan (bukan untuk proses penanaman), kemudian lengkapi dengan media tanam yang sudah Kalian sediakan sebelumnya.
8. Setelah itu, taburkan pupuk trichokompos dan setelah itu biarkan dulu hingga 1 minggu.
9. Jika sudah satu minggu, Kalian bisa menanam umbi wortel yang sudah disediakan sebelumnya, dan jangan lupa siram kembali dengan menggunakan larutan trichoderma yang ditambah dengan air dan dengan ZPT organik.
10. Penyiraman dilakukan selama 2 minggu sekali dan waktu penyiraman yang paling tepat adalah setiap sore di musim kemarau.
11. Jika sudah mencapai usia 1 bulan, tanaman wortel akan berbunga dan kemudian tunggu hingga mencapai 2 bulan baru bunga wortel akan merekah dengan sempurna dan siap untuk dipanen.
12. Bunga wortel yang sudah mengering tersebut akan berwarna kecokelatan dan bisa langsung panen dengan cara dipetik saja.
13. Setelah itu, Kalian bisa meremas bunga wortel tersebut hingga bagian bijinya terlepas dari bagian kelopak bunganya.
14. Jika biji sudah terkumpul semua, Kalian bisa menyimpannya dalam kemasan plastik yang kemudian dapat diikat menggunakan karet hingga rapat.
15. Setelah ini Kalian bisa melanjutkan ke tahap penanaman.
(https://www.orami.co.id/magazine/cara-menanam-wortel)
(https://kumparan.com/seputar-hobi/cara-menanam-wortel-di-polybag-agar-cepat-panen-219AauHTIg0/1)
Tidak ada komentar