Pasang Iklan Berbayar Disini

Pasang Iklan Berbayar Disini

3.500 Santri di OKU Ikuti Upacara di Taman Kota Baturaja


  Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) menyelenggarakan Upacara Hari Santri Nasional (HSN) Ke-10 yang diadakan di Lapangan Taman Kota BATURAJA. Kegiatan ini dihadiri sekitar 3.500 Santri dari berbagai pondok pesantren di wilayah OKU.

Upacara dipimpin langsung oleh Penjabat (PJ) Bupati OKU, M. Iqbal Alisyahbana, S.STP., M.M., dengan Komandan Upacara Haikal Alfian.  Pada Selasa pagi (22/10/2024).

Selain itu Kapolres OKU, AKBP Imam Zamroni turut hadir bersama sejumlah pejabat penting lainnya dalam upacara tersebut.

Beberapa pejabat tinggi lainnya yang hadir di antaranya Dandim 0403 OKU yang diwakili oleh Mayor INF Sariyo, Kajari OKU diwakili oleh Kasi Intelijen Hendry Gunan, serta perwakilan dari Pengadilan Negeri dan Pengadilan Agama Kabupaten OKU.

Polisi Kerahkan 100 personel di Taman Kota Baturaja 
Dalam acara tersebut, sekitar 100 personel dari Polres OKU dikerahkan untuk menjaga keamanan dan kelancaran lalu lintas di sekitar lokasi upacara. 

Pengamanan ini menjadi penting mengingat jumlah peserta yang cukup besar serta suasana menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kabupaten OKU yang semakin mendekat.


AKBP Imam Zamroni, melalui Kasi Humas Polres OKU, Iptu Ibnu Holdon, menyampaikan pesan khusus kepada para santri untuk ikut serta menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polres OKU.

 "Menjelang Pilkada, kami mengajak para santri untuk bersinergi dengan kepolisian dalam menjaga kondusifitas masyarakat. Peran santri dalam masyarakat sangat besar, banyak dari mereka yang nantinya akan menjadi pemimpin di berbagai bidang," ujar Iptu Ibnu Holdon.

(https://okes.disway.id/read/652470/3500-santri-di-oku-ikuti-upacara-di-taman-kota-baturaja)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.