Pasang Iklan Berbayar Disini

Pasang Iklan Berbayar Disini

5 Cara Menanam Timun dari Biji agar Berbuah Banyak



Baturajaradio.com - Budidaya timun berguna untuk keperluan sendiri atau untuk bisnis. Caranya sangat mudah, pertama yang perlu dilakukan adalah mulai menanamnya. Cara menanam timun dari biji supaya berbuah banyak juga sangat mudah.

Anda bisa menanam timun di pekarangan rumah yang kosong atau di kebun khusus. Jadi, ketika membutuhkan timun Anda tinggal memetik. Inilah cara membudidayakan timun supaya berbuah banyak. 

Cara Menanam Timun dari Biji 

Farmer Sant dalam buku yang berjudul Cara Budidaya Timun Lengkap Untuk Pemula : How to Complete Cucumber menjelaskan bahwa, cara menanam timun yang pertama dan yang paling penting agar timun dapat berbuah lebat adalah pemilihan bibit timun yang harus berkualitas.
Anda bisa mendapatkan bibit yang berkualitas dari biji timun yang punya kualitas unggul. Setelah mendapatkan bibitnya, ikuti cara penanaman berikut ini :

1. Lakukan Penyemaian
Rendam dahulu benih menggunakan pupuk organik cair agar ketika ditanam benih bisa tumbuh dengan baik dan tahan hama atau penyakit tanaman lain.
Siapkan media semai seperti, pot maupun polybag. Isilah menggunakan tanah subur dan pupuk yang sudah diaduk rata. Taburkan benih timun dan siram setiap hari. Benih mulai tumbuh pada usia 5-10 hari.

2. Mempersiapkan Media Tanam
Siapkan pot atau polybag dengan ukuran 25 cm ke atas. Isi dengan tanah dan sekam (1:1) kemudian aduk merata. Bagi Anda yang menanam timun di pekarangan, bisa memilih lokasi tanah yang gembur dan subur.
Buat bedengan dengan ukuran 1 m dan tinggi 20-30 m. Berikan jarak antara satu bedeng dengan yang lain sekitar 30-50 cm. Cangkul tanah dan buatlah lubang tanam sekitar 30 cm dan beri jarak sekitar 70 cm.

3. Proses Menanam Timun
Taman bibit timun pada pot atau polybag, per lubang isi dengan 1 bibit. Tutup lubang dengan tanah. Jika menanam timun di pekarangan, pasang lanjaran untuk menopang supaya pertumbuhan timun kokoh.

4. Perawatan Timun
Lakukan penyiraman dengan rutin, siram pagi dan sore hari seperlunya saja, jangan terlalu kering atau basah. Pada minggu pertama, lakukan 1-2 kali sehari, masuk minggu kedua bisa dikurangi 4-6 hari sekali.
Berikan pupuk dengan jarak pemberian 10-4 hari. Berilah pupuk di area taman sekitar 7 cm dari bibit timun. Semprotkan cairan pembasmi hama satu minggu sekali.

5. Masa Panen Timun
Timun bisa Anda panen ketika berumur 2,5 - 3 bulan. Masa panen bisa dilakukan bertahap dengan kurun waktu 1-1,5 bulan. Buah timun siap panen cirinya sudah berwarna hijau sempurna, ukuran sedang dan bentuknya lurus.
Itulah cara menanam timun dari biji agar berbuah banyak yang bisa Anda praktikkan dengan mudah. Semoga membantu!

(https://kumparan.com/seputar-hobi/5-cara-menanam-timun-dari-biji-agar-berbuah-banyak-204MgFWCJrZ/full)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.